Kategori Artikel

Jumat, 14 Oktober 2016

DO'A YANG TIDAK DIKABULKAN

Sudah berdo’a bertahun-tahun namun belum juga dikabulkan? Mungkin kita termasuk salah satu dari sekian banyak orang yang mengalami hal tersebut. Karenanya kita pun merasa bosan dalam berdo’a. Mungkin juga kita sampai putus asa dan frustasi. Kenapa Tuhan tidak mengabulkan do’a kita? Allah memang Maha Berkehendak. Lalu kenapa Dia tidak menghendaki untuk mengabulkan do’a-do’a kita?






Ada beberapa hal yang perlu diketahui berkenaan dengan do’a yang tidak terkabul.
1.       Soal waktu. Artinya mungkin bukan tidak dikabulkan. Tetapi belum dikabulkan. Menurut kita waktu bertahun-tahun itu sangat lama. Padahal menurut Tuhan bertahun-tahun itu hanyalah sekejap.
2.       Tidak baik bagi yang berdo’a. Allah lebih tahu dibanding kita. Menurut kita kondisi yang terbaik adalah yang sesuai dengan harapan yang dipanjatkan dalam do’a. Tetapi menurut Allah belum tentu seperti itu. Bisa saja kamu membenci sesuatu padahal Allah menjadikan padanya kebaikan yang banyak (QS An Nisa:4:19).
3.       Ujian dari Allah. Ada kalanya do’a yang tidak terkabul adalah ujian dari Allah. Apakah manusia itu mengira bahwa mereka dibiarkan saja mengatakan: “Kami telah beriman” sedang mereka tidak akan diuji (lagi)? (QS Al ‘Ankabut, 29:2)
4.       Ditangguhkan sebagai simpanan di akhirat. Ketulusan kita dalam berdo’a, kesabaran kita dalam mengharapkan kasih sayang-Nya, kepatuhan kita dalam menjalankan perintah-Nya untuk berdo’a, semuanya itu dicatat sebagai amal saleh yang pahalanya diberikan baik di dunia maupun di akhirat.
Jika demikian, apa yang salah dengan do’a yang tidak dikabulkan? Tidak ada yang salah. Oleh karenanya teruslah berdo’a, sampai akhirnya kebaikan menghampiri kita. Tetap berbaik sangka dengan keputusan Tuhan terhadap kita, Dan perlu diingat bahwa do’a yang sesungguhnya bukan hanya menyampaikan berbagai permintaan kepada Tuhan, tetapi do’a yang sesungguhnya adalah melakukan usaha dengan sungguh-sungguh disertai dengan kesabaran dan tawakkal kepada Tuhan..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar